BENGKALIS-Penerbit DOTPLUS PUBLISHER dalam hal ini diwakili Risma Nurdiana, S.Sos mengikuti technical meeting kegiatan “Community Space: Pesona Bermasa 2023” di ruang rapat kantor KADIN Kab. Bengkalis yang digagas oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkalis melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA). Community Space adalah kegiatan untuk membangkitkan gairah ekonomi kreatif di Kabupaten Bengkalis. Banyak kegiatan yang akan disajikan, diantaranya pameran ekraf pesona BERMASA, Pemutaran film dokumenter, talkshow, pagelaran seni, dan CFN. Penerbit DOTPLUS PUBLISHER sendiri akan menyajikan buku-buku terbitan baik penulis lokal maupun nasional. Community Space akan diselenggarakan pada hari kamis, 16 Maret 2023 mulai pukul 09.00 bertempat di halaman Wisma Daerah Sri Mahkota (Rumah Dinas Bupati Bengkalis)
Penulis: Tim DP